Senin, 22/12/2008 | 04:47 WIB
MILAN, SENIN — David Beckham langsung hadir pada pertandingan AC Milan lawan Udinese, Minggu atau Senin (22/12) dini hari. Dia bahkan langsung menyambut suporter Milan yang memadati Stadion Giuseppe Meazza.
"Ini pengalaman luar biasa dan aku menjadi tak sabar untuk membela AC Milan," kata Beckham.
Pemain Inggris yang dipinjam Milan dari LA Galaxy itu mengenakan syal Milan. Menggunakan mikrofon, dia langsung berbicara kepara para suporter dan meneriakkan, "Forza Milan!" yang langsung disambut para suporter.
"Sebenarnya aku ingin turun di lapangan untuk bermain, bukan sekadar berjalan dan menyambut suporter. Aku sangat menikmatinya. Rasanya hebat melihat suporter dan aku menikmatinya," ujarnya.
"Soal tekanan, aku kira sama saja di mana pun. Ketika bermain di Manchester United dan Real Madrid yang juga merupakan klub terbesar dunia, tekanannya setara," jelasnya.
"Setiap pemain akan mendapat tekanan, tetapi sebaiknya menikmati saja bermain untuk tim besar daripada tertekan," tambahnya.
Pada pertandingan itu, AC Milan menang besar, 5-1. Itu membuat Beckham semakin gembira dan tak sabar untuk bergabung dengan "I Rossoneri" di lapangan. "Aku benar-benar ingin segera bermain dengan seragam Milan," tegasnya.
Beberapa pengamat mengatakan, Beckham akan bersaing dengan Ronaldinho dan Andrea Pirlo untuk mendapatkan tempat utama. Terutama dalam mengambil tendangan-tendangan bebas. "Keduanya jago dalam melakukan tendangan bebas. Jika aku mendapat kesempatan melakukan tendangan bebas, aku ingin mencetak gol. Jika tidak, Milan punya banyak penendang bebas yang hebat," katanya.
Beberapa pemain Inggris pernah bermain di Italia. Mereka jarang sukses di Serie A. Namun, Beckham tak mau seperti mereka.
"Itu di masa lalu. Sekarang, permainan sudah berubah," tegasnya.
Berlangganan dengan BlogQ
Pendatang Baru Isi Disini!
What time is it ?
My Archive
Daftar Blog Saya
MY PROFILE
BERI KOMENTARMU
Anda Pengunjung Ke........
My Favorit Music
My Junior High School
Santriwan ALMA 3
Santriwati IX Perdana
my friends blog
DAVID BECKHAM MENYAPA MILANISTY
Diposting oleh Randy di 17.20 0 komentar
Langganan:
Postingan (Atom)
Get Code My Banner
PRESTASI
Scudetto
17 kali 1901, 1906, 1907, 1950-51, 1954-55, 1956-57, 1958-59, 1961-62, 1967-68, 1978-79, 1987-88, 1991-92, 1992-93, 1993-94, 1995-96, 1998-99, 2003-04
Piala Italia
5 kali 1966-67, 1971-72, 1972-73, 1976-77, 2002-03
Piala Super Italia
5 kali 1988, 1992, 1993, 1994, 2003
Liga Champions Eropa
7 kali 1962-63, 1968-69, 1988-89, 1989-90, 1993-94, 2002-03, 2006-07
Piala Winners
2 kali 1967-68, 1972-73
Piala Super Eropa
4 kali 1989, 1990, 1994, 2003
Piala Interkontinental
4 kali 1968, 1989, 1990, 2007
Piala Mitropa
1 kali 1982
Piala Latin
2 kali 1951, 1956
Pemain Terbaik Dunia
1992 : Marco Van Basten
1995 : George Weah
2007 : Kaka
Pemain Terbaik Eropa
1969 : Gianni Rivera
1987 : Ruud Gullit
1988 : Marco Van Basten
1989 : Marco Van Basten
1992 : Marco Van Basten
1995 : George Weah
2003 : Andriy Shevchenko
2007 : Kaka
Pemain Terbaik Dunia Versi World Soccer
1987 : Ruud Gullit
1988 : Marco Van Basten
1989 : Ruud Gullit
1992 : Marco Van Basten
1994 : Paolo Maldini
2007 : Kaka
17 kali 1901, 1906, 1907, 1950-51, 1954-55, 1956-57, 1958-59, 1961-62, 1967-68, 1978-79, 1987-88, 1991-92, 1992-93, 1993-94, 1995-96, 1998-99, 2003-04
Piala Italia
5 kali 1966-67, 1971-72, 1972-73, 1976-77, 2002-03
Piala Super Italia
5 kali 1988, 1992, 1993, 1994, 2003
Liga Champions Eropa
7 kali 1962-63, 1968-69, 1988-89, 1989-90, 1993-94, 2002-03, 2006-07
Piala Winners
2 kali 1967-68, 1972-73
Piala Super Eropa
4 kali 1989, 1990, 1994, 2003
Piala Interkontinental
4 kali 1968, 1989, 1990, 2007
Piala Mitropa
1 kali 1982
Piala Latin
2 kali 1951, 1956
Pemain Terbaik Dunia
1992 : Marco Van Basten
1995 : George Weah
2007 : Kaka
Pemain Terbaik Eropa
1969 : Gianni Rivera
1987 : Ruud Gullit
1988 : Marco Van Basten
1989 : Marco Van Basten
1992 : Marco Van Basten
1995 : George Weah
2003 : Andriy Shevchenko
2007 : Kaka
Pemain Terbaik Dunia Versi World Soccer
1987 : Ruud Gullit
1988 : Marco Van Basten
1989 : Ruud Gullit
1992 : Marco Van Basten
1994 : Paolo Maldini
2007 : Kaka